Kenapa Harus Belajar Arduino?
1. Penggunaan yang mudah
Kemudahan menjadi faktor kunci kepopuleran arduino ini, bahkan kemudahan ini bisa dirasakan dan dipelajari mulai dari bangku sekolah dini hingga skala industri. Ada beberapa aspek kemudahan dalam menggunakan arduino sebagai berikut.
- Hardware Arduino yang memiliki standar unik.
- Software untuk memprogramnya sangat sederhana.
- Bahasa pemrograman tingkat tinggi dan telah disederhanakan.
Dan pemrograman Arduino yang digunakan disini merupakan bahasa pemrograman tingkat tinggi atau itu artinya bahasa pemrograman tersebut semakin mudah dipahami oleh manusia, terlebih bahasa pemrograman arduino yang dasarnya menggunakan C ini sudah disederhanakan serta mendukung OOP (Object Oriented Programming) tentu hal ini akan membuat susunan pemrograman lebih terstruktur rapi dan memudahkan penggunanya.
2. Arduino bersifat Open Source
Open Source atau sumber terbuka artinya Arduino ini bebas untuk dikembangkan, dimodifikasi tergantung setiap kebutuhan pengguna sehingga setiap pengguna tidak merasa dibatasi eksplorasinya dalam menggunakan perangkat arduino ini.
3. Dukungan komunitas yang besar dan luas
Komunitas menjadi sesuatu yang krusial dalam perkembangan teknologi, karena biasanya dari sini lah suatu teknologi bisa terus dilihat perkembangannya baik dari segi jumlah pengguna, perbaikan bug, hingga komersialisasi. Dan arduino sendiri telah dikenal luas di dunia, di indonesia sendiri terdapat komunitas arduino yang besar seperti.
Post a Comment for "Kenapa Harus Belajar Arduino?"
Post a Comment